PERBEDAAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS DAN KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA DENGAN TCL DAN SCL

Penulis

  • Wardah Hafifah Hasibuan UIN Sumatera Utara Medan
  • Didik Santoso UIN Sumatera Utara Medan
  • Siti Maysarah UIN Sumatera Utara Medan

Kata Kunci:

Pendekatan Teacher Centered Learning, endekatan Student Centered Learning

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kemampuan pemahaman konsep dan kemampuan penalaran matematis siswa dengan TCL dan SCL. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimen. Sampel penelitian ini adalah kelas XI IPA 2 dan XI IPA 5 untuk dijadikan kelas eksperimen. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan instrumen tes terdiri dari 4 soal uraian. Analisis data dilakukan dengan analisis varian (ANAVA). Hasil temuan ini menunjukkan bahwa: 1) Terdapat perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematis dan kemampuan penalaran matematis dengan TCL dan SCL. Hal tersebut diperoleh nilai F hitung= 103,8447 dan diketahui nilai pada H tabel pada taraf (a= 0,05) = 3,9168. 2) Terdapat perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematis dengan TCL dan SCL. Hal tersebut diperoleh
nilai F hitung = 41,5007 dan diketahui nilai pada F tabel pada taraf (a = 0,05) = 3,978. 3) Terdapat perbedaan kemampuan penalaran matematis siswa dengan TCL dan SCL. Hal tersebut diperoleh nilai F hitung = 63,90798 dan diketahui nilai pada F tabel pada taraf (a = 0,05) = 3,978. Simpulan penelitian ini menjelaskan bahwa kemampuan pemahaman konsep dan kemampuan penalaran matematis siswa lebih baik diajar dengan SCL daripada TCL.

ABSTARCT             This study aims to determine differences in the ability of understanding concepts and mathematical reasoning abilities of students with TCL and SCL. This research is a quantitative research with a quasi-experimental research type. The sample for this research was class XI IPA 2 and XI IPA 5 to be used as the experimental class. Data collection was carried out using a test instrument consisting of 4 description questions. Data analysis was performed by analysis of variance (ANAVA). The results of these findings indicate that: 1) There are differences in the ability to understand mathematical concepts and mathematical reasoning abilities with TCL and SCL. This resulted in a calculated F value = 103.8447 and it was known that the value in the H table was at the level (a = 0.05) = 3.9168. 2) There are differences in the ability to understand mathematical concepts with TCL and SCL. It is obtained the calculated F value = 41.5007 and it is known that the value in the F table is at the level (a = 0.05) = 3.978. 3) There are differences in students' mathematical reasoning abilities with TCL and SCL. This results in the calculated F value = 63.90798 and it is known that the value in the F table is at the level (a = 0.05) = 3.978. The conclusions of this study explain that students' conceptual understanding skills and mathematical reasoning abilities are better taught with SCL than TCL.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Ardhilla, Cut, Putri, dkk. (2019). Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa melalui Model Pembelajaran Brain-Based Learning. Jurnal Didaktik Matematika: ISSN:2355-4185(p). 2548-8546(e).

Athiyah, F., Umah, U., & Syafrudin. T. (2020). Pengaruh Mathematical Resilience Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa. JKPM (Jurnal Kajian Pendidikan Matematika). 5 (2). 223. https://doi.org/10.30998/jkpm.v5i2.5286

Ikhsan & Ekasatya, (2020), Peningkatan Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa melalui Creative Problem Solving. Jurnal Pendidikan Matematika: ISSN: 2086-4280/e-ISSN: 2527-8827.

Indra, Jaya. (2019). Penerapan Statistik untuk Penelitian Pendidikan. Medan: Prenadamedia Group Rahmatiya, R., & Miatun, A. (2020). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Ditinjau Dari Resiliensi Matematis Siswa Smp. Teorema: Teori Dan Riset Matematika. 5(2). 187. https://doi.org/10.25157/teorema.v5i2.3619.

Unduhan

Diterbitkan

29-04-2023

Cara Mengutip

Hasibuan, W. H., Santoso, D. ., & Maysarah, S. (2023). PERBEDAAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS DAN KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA DENGAN TCL DAN SCL. Relevan : Jurnal Pendidikan Matematika, 3(2), 221–227. Diambil dari https://ejournal.yana.or.id/index.php/relevan/article/view/852

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 3 > >>